7 Kelebihan Pulau Bali Yang Diakui Dunia - Berita Dunia
Headlines News :
Home » » 7 Kelebihan Pulau Bali Yang Diakui Dunia

7 Kelebihan Pulau Bali Yang Diakui Dunia

Written By Unknown on Selasa, 20 Mei 2014 | 10.48


Pulau Bali
Foto: (News.com.au)

7 Kelebihan Pulau Bali Yang Diakui Dunia - Bali dengan segala keindahan alam dan budayanya sudah terkenal di seluruh dunia. Bahkan, masyarakat internasional pun memiliki opini sendiri tentang kelebihan Pulau Dewata ini.


Hal tersebut diungkapkan media Australia, News.com. Dalam artikelnya hari Selasa (25/3/2014) media ini menuliskan beberapa kelebihan Bali. Tak sedikit, News.com menuliskan ada beberapa kelebihan pulau bali yang diakui dunia :
Berikut 7 Kelebihan Pulau Bali Yang Diakui Dunia :


1. Penduduk yang ramah

Penduduk Bali disebut memiliki sifat yang ramah dan bersahabat. Bahkan, News.com menyebutnya sebagai orang paling ramah di dunia.Di Bali, semua orang bisa meminta bantuan tanpa ragu. Yang lebih menyenangkan, penduduknya akan menolong dengan senyum merekah.

"Penduduk lokal memiliki jiwa spiritual yang tinggi dan berjiwa patroit. Bepergian dengan mereka membuat banyak turis merasa nyaman," ujar salah seorang wisatawan yang juga mengurus situs Escape Travel dari Australia, Laura Carlin.


2. Kaya akan warisan budaya

"Di Bali ada ribuan pura tersebar. Suasana spiritual pun terasa kuat di sana," lanjut Laura.

Untuk berbaur dan melihat keindahan budaya Bali pun tak sulit. Ada banyak festival, perayaan, dan pagelaran seni tari di Bali.


3. Tempat terbaik melihat keindahan alam

"Persawahan yang indah, gunung berapi, danau, gua, hutan tropis, hingga garis pantai yang cantik jadi yang paling difavoritkan turis," ujar Laura.


4. Surga belanja

"Bali adalah surganya belanja," ungkap wisatawan sekaligus blogger Expedia, Lisa Perkovic.

Pasar di Kuta, Ubud, dan Sukawati selalu dipenuhi orang. Berbagai barang pun bisa dijumpai, mulai dari pernak-pernik hingga kerajinan seni lainnya.


5. Murah

Menurut turis mancanegara, Bali adalah destinasi yang murah. "Banyak paket murah yang ditawarkan. Penerbangan ke Bali juga murah," ujar salah seorang wisatawan yang juga mengurus situs Escape Travel dari Australia, Laura Carlin.


6. Penuh petualangan

Waterbom Bali adalah taman bermain air yang terkenal sangat seru untuk dikunjungi bersama anak-anak. Jka ingin yang lebih menantang, silakan datang untuk bermain arung jeram di Kintamani Volcano.


7. Bisa dinikmati semua orang

Yang paling penting, Bali bisa dinikmati semua orang. Turis yang datang bisa surfing, bersantai, menjelajah dan menemukan ketenangan. Sebut saja Kuta, inilah surganya bagi para peselancar dan backpacker.

Sementara itu untuk para wisatawan yang ingin bersantai di kafe. Adapula Monkey Forest, Bali Safari dan Marine Park untuk Anda yang ingin bermain dengan anak-anak.


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Berita Dunia - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template